logo-contact-studiopotong
About                         Why Join Us                         Contact                         Join Now                      Blog

Cukur cepak atau pangkas rambut pendek sekitar 1 sampai 2 cm di tengah dinamika tren model dan gaya rambut terkini, ternyata masih menjadi pilihan mayoritas Pria. Sebagai pemangkas rambut, tentu fenomena ini masih sering kita temui hingga sekarang ini.

Pada artikel kali ini, mari kita bahas apa alasan para Pria masih banyak yang memilih cukur cepak untuk rambut mereka.

Kenapa Cukur Cepak Masih Menjadi Pilihan Utama?

Rambut pendek pada pria diperkenalkan pada Perang Dunia Pertama untuk tentara. Perang parit yang terjadi pada tahun 1914 hingga 1918 membuat laki-laki terkena serangan kutu, yang mendorong perintah dari komando yang lebih tinggi untuk memotong rambut, sehingga membentuk tradisi militer baru.

Hingga kini, model rambut pendek masih menjadi pilihan utama para Pria. Berikut beberapa alasan kenapa pangkas rambut pendek masih menjadi pilihan utama para Pria di seluruh dunia:

Lebih Nyaman dan Praktis

Rambut yang pendek akan lebih memberikan kenyamanan pada cuaca panas dan lebih praktis dalam perawatannya. Tidak seperti mereka yang memanjangkan rambut, tentu akan lebih merasa gerah, boros penggunaan shampoo dan conditioner, serta sering mengalami kerontokan rambut.

Meskipun begitu, walau berkesan sederhana, pangkas rambut cepak memiliki beberapa model yang salah satunya adalah model pangkas rambut buzz cut. Jadi, mereka yang menginginkan potongan cepak tetap dapat mengikuti tren saat ini sehingga tidak ketinggalan jaman.

Cukur Cepak Lebih Fleksibel

Alasan lainnya dari mengapa cukur cepak masih banyak digandrungi hingga sekarang adalah karena fleksibel. Maksudnya, gaya rambut pendek ini cocok untuk seluruh bentuk muka Pria seperti, bulat, oval, dan kotak. Selain itu, model rambut Pria ini juga serba sesuai untuk di segala tempat dan acara. Misal, untuk di sekolah, kantor, acara resmi, acara hangout, dan sebagainya.

Kesan Maskulin

Masih banyak yang menganggap rambut pendek adalah maskulin dan sebaliknya, rambut panjang adalah feminim. Cukur rambut cepat memang awalnya untuk para tentara, kemudian diikuti oleh para atlit dan di masyarakatkan melalui syarat wajib pada sekolah-sekolah negeri. Meskipun begitu, Pria yang memiliki rambut panjang juga tidak kehilangan maskulinitasnya.

Lebih Sehat

Terkadang memang banyak kotoran dan debu yang menempel di rambut. Terutama untuk mereka yang sering beraktivitas di luar ruangan seperti di jalan raya. Mau tidak mau, sepulang berkegiatan kita harus mandi dan menyampo rambut agar bersih kembali. Jika tidak, tentu akan banyak mengundang penyakit seperti gatal-gatal, alergi, hingga koreng di kulit kepala.

Hemat Waktu

Alasan lainnya, cukur cepak lebih dapat cepat dilakukan. Para kapster hanya perlu menyetel alat cukur mereka untuk kedalaman cukur, dan mulai membabat seluruh rambut di kepala. Waktu yang lebih dibutuhkan dalam memangkas rambut model cepak adalah merapihkan sisi samping dan di seluruh pinggir kepala.

Apa Perlu ke Barbershop untuk Pangkas Cepak?

Walaupun judulnya cukur cepak dan kelihatannya gampang, namun tidak bisa kita anggap remeh. Ada beberapa teknik dan hal-hal yang perlu kita ketahui untuk dapat mencukur rambut dengan tingkat kependekan maksimal. Jika tidak, bisa salah cukur dan pada akhirnya harus sebabkan rambut dicukur plontos alias botak.

cukur rambut cepak sendiri jadi pitak

Jawabannya tergantung seberapa pedulinya sesorang terhadap ‘mahkota’ mereka. Sebuah barbershop, terutama franchise barbershop akan memiliki standard operasional tersendiri untuk memberikan kualitas terbaik bagi para pelanggan.

Selain itu, kebersihan akan mempengaruhi kesehatan diri lho .. seperti perlengkapan barbershop yang selalu bersih, silet yang terdedikasi untuk setiap pelanggan, ini dapat menjadi hal penting dalam menjaga kesehatan pelanggan Anda. Tentu Anda tidak ingin menularkan penyakit seperti hepatitis yang dapat disebabkan karena terkontaminasi akibat pemakaian silet di tempat cukur.

Oleh karena itu, cukur cepak di barbershop dapat menjadi pilihan yang aman untuk kesehatan diri para pelanggan barbershop. Selain itu, para pengguna barbershop dapat memesan tempat sehingga dapat menghindari antrian panjang seperti di tempat cukur rambut tradisional.

Tips Cukur Cepak Segar dan Rapi

Tak hanya sekedar potongan rambut, cukur cepak sudah menjadi gaya hidup. Ada baiknya kita memahami cara memangkas rambut model cepak untuk menjaga kualitas cukuran rambut Anda.

Menggunakan Alat Cukur yang Tepat

Cukur cepat memerlukan alat cukur khusus. Pastikan ketajaman dan kebersihan pisau cukur. Selalu bersihkan pisau cukur dengan membilaskan alkohol 70% atau antiseptik lainnya. Ketajaman pisau cukur akan memperlancar proses pencukuran dan memberikan kenyamanan pada para pelanggan Anda.

Gunakan Pelicin

Pangkas rambut model cepak akan memangkas habis rambut di sekitar telinga dan bawah leher belakang. Proses pencukuran ini akan berkenaan langsung ke kulit pelanggan. Oleh karena itu, untuk mencegah iritasi, gunakan krim pelicin atau gel.

Perhatikan Arah Cukuran

Ketika mencukur, lakukan gerakan melawan arah pertumbuhan rambut untuk memastikan hasil yang halus. Ini merupakan teknik umum yang digunakan. Namun untuk beberapa kasus, terutama untuk pelanggan yang memiliki kerentanan rambut dan kulit, teknik cukur melawan arah pertumbuhan rambut ini tidak cocok.

Perawatan After Shave

Setelah selesai mencukur, selalu bersihkan rambut menggunakan toner, dan berikan pijatan pada bagian kepala dan leher untuk melancarkan sirkulasi darah. Berikan tips-tips perawatan rambut pada pelanggan Anda, termasuk penggunaan shampoo dan conditioner yang cocok, dan sebagainya. Hal ini akan memberikan ikatan antara bisnis dengan pelanggan.

Baca juga mengenai: Model Kumis dan Janggut Pria yang Paling Banyak Diminati

Kesimpulan

Pada umumnya, Pria lebih menyukai keringkasan dalam berpenampilan, termasuk model dan gaya rambut. Drama Korea dan K-POP yang mendominasi tren beberapa dekade ini tetap tidak dapat mempengaruhi mayoritas Pria untuk urusan gaya rambut.

Terutama di saat musim panas dengan suhu di atas 35° celcius dan apalagi untuk mereka yang berambut tebal ataupun ikal. Tentu saja para Pria dengan kondisi tersebut akan langsung mengunjungi barbershop terdekat untuk pangkas rambut pendek.

Karena alasan kenyamanan, kesederhanaan, dan maskulinitas yang ditawarkannya, cukur cepak tetap menjadi pilihan utama bagi pria dari segala lapisan masyarakat. Potongan rambut ini tidak hanya menciptakan tampilan yang rapi, tetapi juga merangkul gaya hidup yang praktis dan efisien.

Sebagai penyedia solusi rambut pria, seluruh cabang Studio Potong telah memiliki standard operasi untuk cukur cepak sehingga para pelanggan akan merasakan sebuah perbedaan dan peningkatan walaupun melakukan hal rutin yang sama setiap periodenya.

Semoga artikel singkat ini dapat memberikan inspirasi bagi para pemirsa, terutama untuk para kapster barbershop di seluruh Indonesia, agar dapat memberikan peningkatan pelayanan bagi para pelanggan mereka.

Pin It on Pinterest

Share This